Navigation
Browse
Copyright © 2021 - All Rights Reserved.
Bollywood ID. Bintang Bollywood Shah Rukh Khan melakukan ibadah umrah di Arab Saudi setelah menyelesaikan filmnya Dunki karya Rajkumar Hirani.
Pada 30 November lalu, bintang Dilwale Dulhaniya Le Jayenge itu memposting video di mana dia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kementerian Kebudayaan Arab Saudi atas sambutan mereka yang ramah selama keberadaannya di Arab Saudi.
Pada 2 Desember 2022, gambar dan video SRK yang tengah melaksanakan ibadah umrah di Makkah menjadi viral di media sosial.
SRK terlihat melaksanakan umrah dengan memakai kain ihram dengan wajah yang tertutup masker warna biru.
Dilansir dari Indiatimes, Seorang jurnalis Saudi membagikan foto Shah Rukh Khan, foto di mana dia berpakaian putih (pakaian ihram) dan dikelilingi oleh banyak orang. STRK juga terlihat memakai masker di wajahnya. Banyak video SRK di Makkah juga menjadi viral. Beberapa orang berkomentar dengan emoji cinta di postingan tersebut.
Setelah syuting di London, para pemeran dan kru Dunki pindah ke Arab Saudi, di mana mereka baru saja menyelesaikan jadwal filmnya di Arab Saudi. SRK memposting video dari keindahan pemandangan Arab Saudi di media sosial, dan mengatakan, "Tidak ada yang lebih memuaskan daripada menyelesaikan jadwal syuting, seperti Dunki di Saudi".
Dalam video tersebut, SRK terlihat mengenakan jas hitam dan kacamata hitam agar serasi dengan outfitnya. Dia diyakini berada di suatu tempat di gurun Arab.
Sementara itu, SRK saat ini memiliki tiga film besar tahun depan, yang tentu akan sangat menyenangkan para penggemarnya. Yaitu Pathaan yang dibintanginya bersama Deepika Padukone, lalu Jawan yang dibintanginya bersama aktris Selatan, Nayanthara, dan Dunki yang dibintanginya bersama Taapsee Pannu.[mt]
Shahrukh khan has been photographed while performing Umrah...#ShahRukhKhan #HaniaAamir DGISI #قائداعظم_کوبچاو pic.twitter.com/shZQMQjM4U
— Amna (@Amna01172721) December 1, 2022
#shahrukhkhan bollywood actor spotted in Haram Shareef performing Umrah
— Mohammad Munajir محمد مناطر 🇮🇳 (@munajir92) December 1, 2022
Ma sha Allah.
Thanks for the videos bro Mohammed Adil. pic.twitter.com/1Sta5zoYbm
Berita Lainnya