Navigation
Browse
Copyright © 2021 - All Rights Reserved.
Bollywood ID. Untuk menandai ulang tahun ke-80 megabintang Amitabh Bachchan yang jatuh pada 11 Oktober, The Film Heritage Foundation (FHF) telah menyelenggarakan festival film Amitabh Bachchan selama empat hari.
Dan itu mendapat respon yang baik dari para penggemar di seluruh negeri, karena hampir semua film yang diputar di bioskop penuh. Selain penonton, banyak selebritas juga yang ikut merasakan kegembiraan dengan menonton film ikonik Big B di bioskop. Dan kini, saatnya akan memanjakan semua penggemar film-film Dilip Kumar!
Ada rencana akan diadakan festival film Dilip Kumar untuk menghormati mendiang aktor legendaris itu pada Desember mendatang.
Dilansir dari Pinkvilla, dikabarkan bahwa untuk menandai ulang tahun ke-100 mendiang aktor Mughal-e-Azam itu, akan digelar festival film Dilip Kumar.
Mengutip pendiri FHF, Shivendra Singh Dungarpur, laporan itu mengatakan, "Ya, itu rencananya, tetapi sekarang ada tantangan untuk menemukan materi yang tepat untuk festival, seperti yang terjadi pada 'Bachchan: Back To The Beginning'. Namun, tidak ada cara yang lebih baik untuk merayakan warisan Dilip Saab, selain dengan memamerkan karya-karyanya."
"Dengan menggelar festival film karyanya, tidak hanya merayakan Dilip Kumar saja, tetapi juga menghormati semua orang yang telah bekerja sama dengannya (Dilip Kumar) selama bertahun-tahun.
Jadi, kami sangat ingin melakukannya, dan saya harap kami bisa melakukannya. Benar-benar menantikannya," tambahnya.
Untuk diketahui, Dilip Kumar meninggal pada Juli 2021 dalam usia 98 tahun. Ia menderita kanker prostat stadium lanjut, yang telah menyebar ke organ lain di tubuhnya.
Dia merupakan salah satu legenda Zaman Keemasan perfilman di India. Dilip Kumar, juga dikenal sebagai raja tragedi Bollywood, memberikan banyak film luar biasa sepanjang karirnya. Mulai dari Devdas, Mughal-e-Azam, Ganga Jamuna, Ram Aur Shyam, Naya Daur, Madhumati, Kranti, Vidhaata, Shakti hingga Mashaal. [mt]
Berita Lainnya